Pekalongan, Jawa Tengah – Aksi penyampaian aspirasi oleh gabungan elemen mahasiswa Pekalongan (HMI, GMNI, dan IMM) di depan Gedung DPRD Kabupaten Pekalongan berlangsung aman dan lancar. Aksi ini dimulai pada Jumat pagi (23/08) dan mendapat pengamanan dari Polres Pekalongan.
Kapolres Pekalongan AKBP Doni Prakoso Widamanto, S.I.K, bersama Wakapolres Kompol Kholid Mawardi, S.H., M.H., dan Kabag Ops Kompol M. Farid Amirullah, S.H., M.H., turut langsung mengawal jalannya aksi. AKBP Doni memantau kegiatan dari gedung Pemuda menuju Gedung DPRD Kabupaten Pekalongan dengan berjalan kaki.
“Kami mengawal dan mengamankan kegiatan mahasiswa ini dengan humanis agar berlangsung aman dan lancar,” ujarnya.