Bapak H. Muzaki, perwakilan dari MWC, menekankan bahwa Naharul Ijtima’ merupakan ajang untuk memperkuat keimanan, memperdalam pengetahuan agama, serta memperkuat ukhuwah Islamiyah di antara umat Islam.
Selain sambutan dari Pengurus Ranting dan MWC Kecamatan Kajen, acara ini juga melibatkan berbagai kegiatan seperti informasi pendidikan dari ITS NU Pekalongan dan SMK MA’ARIF Kajen, serta santunan untuk anak yatim piatu. Acara dilanjutkan dengan tauziyah dari KH. Dr. Sabilla Rozad.
(Hatose)
Tinggalkan Balasan