Pekalongan, Jawa Tengah – Kepala Desa Nyamok, Bapak Daryanto, S.IP, menghadiri acara Malam Tirakatan HUT RI ke-79 Tahun 2024 yang berlangsung pada malam Jumat, 16 Agustus 2024, di tiga Dukuh di Desa Nyamok, yaitu Dukuh Nambangan, Dukuh Nyamok, dan Dukuh Tambor. Acara ini dihadiri oleh seluruh warga dari masing-masing Dukuh dan diisi dengan berbagai kegiatan menarik.
Malam Tirakatan merupakan tradisi masyarakat Indonesia dalam memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia. Kegiatan ini melibatkan doa bersama untuk mempererat hubungan antarwarga dan memperkuat semangat kebangsaan. Acara di Desa Nyamok bertujuan untuk memupuk semangat persatuan dan kesatuan serta memberikan penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia.
Di Dukuh Nambangan, acara dimulai dengan doa bersama yang dipimpin oleh tokoh agama setempat, diikuti dengan penyajian makanan khas daerah yang lezat dan menggugah selera.
Di Dukuh Nyamok, warga berkumpul untuk melaksanakan doa bersama, pemotongan tumpeng, dan menonton film perjuangan.
Sementara itu, di Dukuh Tambor, Malam Tirakatan diadakan di masing-masing RW, dengan total empat RW di Dukuh Tambor. Warga menyiapkan tumpeng dan berbagai makanan khas hasil bumi seperti pohong, ketela, tales, kacang, dan lain-lain. Acara juga dimeriahkan dengan kesenian, karaoke, dan pembagian dorprize yang disediakan oleh panitia.