Di tempat terpisah, Danramil 18/Kemusu Lettu Inf Heri Santoso menyampaikan bahwa membantu masyarakat merupakan tugas pokok Babinsa, termasuk ikut bergotong royong bersama warga binaan dalam pembangunan rumah.
“Semoga semangat kebersamaan dan gotong royong di tengah masyarakat tetap terjaga, sehingga dapat mendukung perkembangan pembangunan di wilayah ini,” ungkapnya.
(ARK/Merah)