Investigasi Indonesia
Batang, Jawa Tengah – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, Kapolres Batang AKBP Edi Rahmat Mulyana bersama jajarannya menggelar aksi pembagian takjil gratis kepada masyarakat yang melintas di Jalan Gajah Mada, tepat di depan Mapolres Batang, Jumat (7/3/2025).
Meski sempat diguyur hujan, Kapolres Batang tetap turun langsung ke lapangan, membagikan takjil kepada pengendara roda dua, roda empat, serta pejalan kaki. Dengan senyum ramah, ia juga menyempatkan diri menyapa warga yang menerima takjil, menciptakan suasana akrab antara polisi dan masyarakat.
“Kami ingin menunjukkan bahwa kepolisian tidak hanya hadir untuk menjaga keamanan, tetapi juga berbagi kebahagiaan dengan masyarakat. Ramadan adalah momentum yang tepat untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kepedulian kepada sesama,” ujar AKBP Edi Rahmat Mulyana.
100 Paket Takjil Gratis untuk Masyarakat
Setiap harinya, Polres Batang menyiapkan sekitar 100 paket takjil yang terdiri dari buah-buahan, kolak, dan aneka kue untuk dibagikan kepada masyarakat.