Polres Jepara Periksa Kendaraan Dinas untuk Kawal Pilkada Serentak 2024

Abah Sofyan

Polres Jepara, yang berfungsi sebagai Subsatgas Logistik di Satgas Ban Ops Operasi Mantap Praja (OMP) 2024, melakukan pengecekan kendaraan dinas yang akan digunakan untuk pengamanan masa kampanye Pilkada 2024, pada Kamis (12/9/2024).

Pengecekan ini dilakukan oleh Kasubbagfaskon Baglog Polres Jepara, Iptu Khasin Faiz, selaku Kasubsatgas Logistik OMP 2024, bersama anggota subsatgas logistik. Kendaraan yang diperiksa meliputi sepeda motor dan mobil dinas, untuk memastikan kesiapan dalam mendukung tugas patroli secara mobile.

Kapolres Jepara, AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, melalui Kasi Humas, Iptu Rusiyanto, selaku Kasatgas Humas Ops Mantap Praja Candi 2024-2025, menyatakan, “Dengan dilakukan pengecekan kendaraan, baik sepeda motor maupun mobil, diharapkan Polres Jepara selalu siap sedia dalam melaksanakan pengamanan Pilkada,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gravatar profile
  • Rating