Investigasi Indonesia
Semarang, Jawa Tengah – Prajurit Lanal (Pangkalan TNI Angkatan Laut) Semarang menggelar Upacara Bendera 17-an pada bulan Februari 2025. Acara ini berlangsung di Lapangan Apel Mako Lanal Semarang, Tawangsari, Kota Semarang. Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup), Danlanal Semarang Letkol Laut (P) Akbar Abdullah, M.Tr.Opsla, yang diwakili oleh PgS. Palaksa Lanal Semarang, Mayor Laut (S/W) Santy Kristinawati. Upacara ini dilaksanakan pada Senin, 17 Februari 2025.
Dalam amanatnya, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla, yang dibacakan oleh Irup, menekankan pentingnya peningkatan kualitas tugas dan tanggung jawab prajurit TNI Angkatan Laut.
“Pada awal tahun ini, telah dilaksanakan serangkaian rapat pimpinan kementerian pertahanan, TNI, dan TNI Angkatan Laut, serta pengarahan Presiden RI kepada para komandan satuan. Berbagai kebijakan telah ditetapkan, khususnya di lingkup TNI Angkatan Laut, sebagai pedoman dalam melaksanakan tugas pembinaan kemampuan dan kesiapan operasional pada tahun 2025,” ujarnya.