Selama pemeriksaan, senjata api diperiksa secara teliti oleh anggota Propam dan Bagian Logistik. Senjata yang kotor segera dibersihkan. Kasi Propam AKP Mustajab menambahkan bahwa tujuan utama pemeriksaan adalah untuk pengawasan dan pengendalian para pemegang senjata agar penggunaan senjata tetap terkendali dan sesuai dengan SOP.
Selain pemeriksaan senjata, pihaknya juga memeriksa surat keterangan memegang senjata. Jika ditemukan surat yang sudah tidak berlaku, senjata dan kartu senjatanya akan ditarik untuk proses pembaruan. “Ini penting untuk memastikan semua dokumen dan penggunaan senjata tetap dalam aturan yang berlaku,” pungkasnya.
(Hatose)