Kompol Karman menegaskan bahwa nilai dari TKJ ini sangat penting karena masuk dalam 13 komponen penilaian bagi personel Polri. Pihaknya juga memberikan imbauan agar seluruh anggota melaksanakan TKJ dengan sungguh-sungguh demi menjaga kebugaran tubuh dan kemampuan operasional dalam melaksanakan tugas-tugas kepolisian.
“Semoga dengan adanya TKJ ini, seluruh personel dapat mempertahankan kebugaran fisiknya dan menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat dengan maksimal,” tutup Kompol Karman.
(Red/Humas)