Tim Taekwondo Garbha Presisi Polri Bertanding di Bangkok, Dubes RI: Jadilah Juara!

Oplus_131072

Investigasi Indonesia

Jakarta – Tim Taekwondo Garuda Bhayangkara (Garbha) Presisi Polri akan berlaga pada kejuaraan The 7th Taekwondo International Championship 2024 yang akan diadakan pada 10 hingga 12 Agustus 2024 di Assumption University, Bangkok, Thailand. Sebelum bertanding, tim yang dipimpin oleh Kombes Andi Herindra melakukan silaturahmi ke KBRI Thailand pada Jumat (9/8) kemarin.

Sebanyak 28 atlet dan official Tim Taekwondo Garbha Presisi Indonesia diterima langsung oleh Duta Besar Indonesia untuk Thailand, Rachmat Budiman, serta didampingi oleh Kombes Endon Nurcahyo, Atase Indonesia untuk Thailand. Dalam kesempatan tersebut, Ketua Tim Garbha Presisi Polri, Kombes Andi Herindra, melaporkan kepada Dubes bahwa dalam kejuaraan taekwondo internasional sebelumnya di Malaysia, Tim Garbha Presisi Polri meraih prestasi membanggakan dengan menyabet dua gelar juara umum, yaitu Juara Umum 1 dalam kategori Pomsae dan Juara Umum 2 dalam kategori Kyurogi. Indonesia juga berhasil menjadi tim terbaik dengan perolehan 14 medali emas, 5 medali perak, dan 5 medali perunggu.

Kombes Andi menyebutkan bahwa kejuaraan taekwondo di Bangkok kali ini diikuti oleh 30 negara, antara lain Korea, China, Indonesia, Rusia, India, Malaysia, Uni Emirat Arab, Filipina, Hong Kong, Makau, Australia, Chinese Taipei, Laos, Pakistan, Uzbekistan, Kenya, Senegal, Nepal, Singapura, Vietnam, dan Myanmar.

Bacaan Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *