Langkah ini merupakan bagian dari komitmen bersama untuk menciptakan kota yang bersih, hijau, dan layak huni. Pembersihan trotoar melibatkan penyemprotan air bertekanan tinggi oleh personel Damkar, sementara warga kelurahan dan tim kebersihan PPSU membantu mengumpulkan sampah dan membersihkan area-area yang sulit dijangkau. Aipda Bambang berharap kegiatan ini tidak hanya dilakukan saat penilaian Adipura tetapi juga sebagai rutinitas sehari-hari dan motivasi bagi masyarakat.
Aipda Bambang juga mengingatkan masyarakat untuk segera melaporkan potensi gangguan Kamtibmas dan menghubungi Polsek Sawah Besar, Bhabinkamtibmas, atau Call Center 110 jika memerlukan bantuan.
(Arief)