AKP Nyoto juga mengimbau para orang tua untuk lebih mengawasi anak-anak mereka, agar tidak terjerumus dalam aksi gengster maupun kejahatan jalanan.
“Pastikan anak-anak kita tidak terlibat dalam gengster atau aksi kriminal. Segera laporkan ke petugas jika menemukan aktivitas mencurigakan,” tegasnya.
Polres Temanggung Tingkatkan Patroli Selama Ramadhan
Untuk mencegah aksi tawuran dan kejahatan jalanan, Polres Temanggung terus meningkatkan patroli rutin, terutama selama bulan Ramadhan.
“Kami rutin melakukan patroli gabungan di lokasi-lokasi rawan kejahatan serta tempat berkumpulnya masyarakat untuk memberikan rasa aman,” ujar AKP Nyoto.
Polisi juga melakukan analisa terhadap waktu dan tempat rawan kejahatan, sehingga patroli bisa dilakukan secara lebih efektif guna menekan aksi kriminalitas di wilayah Temanggung.
(Arief/Red)