Dan acara di tutup oleh penampilan Orkes Melayu Mahesa yang beralamat Desa Kedamean, Gresik, Jawa Timur Pimpinan Gerry Mahesa penyanyi dangdut yang sedang naik daun dengan genre koplonya duet bersama Lala Widi.
Tampil pula penyanyi dangdut jebolan ajang pencarian bakat KDI Ima Zara dan penyanyi dangdut Sabela dan Endang Swastika jebolan ajang pencarian bakat DMD yang tayang di MNC TV serta didukung penyanyi lokal seperti Evi Tania, Eni Aura dan Cici Angelica.
Turut memeriahkan juga tarian tradisional, barongsai dan kesenian khas daerah Jawa Timur Reog Ponorogo dan ditutup oleh penampilan bintang tamu Gerry Mahesa membawakan dua buah lagu, salah satunya lagu populer yang berjudul selendang biru.
(Sakti L)