Sragen, Jawa Tengah – Warga Dukuh Pencol, Desa Sidokerto, Kecamatan Plupuh, digemparkan dengan penemuan seorang perempuan lanjut usia bernama Sukamti (67) yang ditemukan meninggal dunia di dalam sumur rumahnya pada Rabu siang (10/12/2025).
Kapolsek Plupuh AKP Suparno bergerak cepat memimpin langsung penanganan dan evakuasi setelah menerima laporan dari warga dan Kepala Desa.
Kronologi Kejadian
Korban yang diketahui menderita sakit stroke sebelumnya ditinggal anaknya bekerja di kandang ayam sekitar pukul 08.00 WIB. Saat itu, korban masih terlihat duduk di dalam rumah. Namun saat anaknya kembali pukul 11.30 WIB, korban sudah tidak terlihat.
Pencarian dilakukan di sekitar permukiman, hingga akhirnya saksi melihat penutup sumur belakang rumah dalam keadaan tidak tertutup sempurna. Setelah disenter, ia mendapati tubuh ibunya berada di dasar sumur sedalam sekitar 15 meter.








Tinggalkan Balasan