Kapolsek Sayung, AKP Suprapto, menjelaskan bahwa genangan air pasang ini berdampak pada kelancaran arus lalu lintas, sehingga banyak pengendara terjebak dalam kemacetan saat menjelang waktu berbuka puasa.
“Kondisi lalu lintas yang tersendat akibat rob berpotensi membuat pengendara kesulitan mencapai tujuan sebelum waktu berbuka. Oleh karena itu, kami berinisiatif membagikan takjil sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat,” ujar AKP Suprapto.
Takjil Gratis dan Pengaturan Lalu Lintas
Selain membagikan takjil, personel Polsek Sayung juga turut mengatur arus lalu lintas guna membantu kelancaran perjalanan para pengguna jalan. Kehadiran polisi di lokasi diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang melintas di jalur Pantura.
“Kami ingin masyarakat merasakan kehadiran Polri di tengah-tengah mereka, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga membantu memperlancar arus lalu lintas,” tambahnya.
Imbauan Keselamatan Berkendara
Dalam kesempatan tersebut, Polsek Sayung juga mengingatkan para pengendara untuk selalu berhati-hati dan mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.
“Kami mengimbau para pengendara agar tetap berhati-hati, patuhi peraturan lalu lintas, dan selalu ingat bahwa keluarga menunggu di rumah,” pungkas AKP Suprapto.
Suasana Aman dan Penuh Kebersamaan
Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan mendapat sambutan positif dari masyarakat. Aksi sosial ini diharapkan dapat meringankan beban para pengendara yang menjalankan ibadah puasa serta memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat.
(Arief/Red)