Mas Santoso BC, Dewan Penasihat Kobaret Solo, juga menambahkan bahwa kegiatan donor darah ini akan dijadwalkan rutin setiap empat bulan sekali, selain pelayanan ambulans dan program Jum’at Berkah yang sudah berjalan secara rutin.
“Kami bangga sebagai warga PSHT, yang mengajarkan prinsip berbudi pekerti luhur serta peduli terhadap sesama dalam konteks kemanusiaan,” ujar Santoso.
Kobaret, sebagai wadah komunikasi bagi para pendekar PSHT, berkomitmen untuk terus menjalankan ajaran berbudi pekerti luhur melalui berbagai kegiatan sosial dan kemanusiaan.
Sesepuh Kobaret Solo Raya, Pakde Yanto, juga menyampaikan hal senada. Menurutnya, kegiatan donor darah tidak hanya membantu orang lain, tetapi juga bermanfaat bagi kesehatan pendonor. “Manfaat utama donor darah termasuk menurunkan risiko kanker dan membuat tubuh lebih sehat secara keseluruhan,” jelasnya kepada media.
(Arief/Red)