Operasi Zebra Candi 2024: Polda Jateng Himbau Warga Lebih Hati-Hati di Jalan saat Musim Penghujan

Gambar Gravatar

Investigasi Indonesia

Kota Semarang, Jawa Tengah – Dalam rangka Operasi Zebra Candi 2024 yang masih berlangsung, Polda Jawa Tengah mengimbau seluruh masyarakat, terutama para pengguna jalan, untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas guna menjaga ketertiban dan keamanan di jalan raya. Hal ini disampaikan oleh Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, pada Kamis (24/10/2024) di Mapolda Jateng. Ia juga memberikan peringatan khusus terkait peningkatan kewaspadaan di jalan mengingat wilayah Jawa Tengah telah memasuki musim penghujan.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung Operasi Zebra Candi 2024 dengan selalu menaati peraturan lalu lintas dan menjaga ketertiban umum. Patuhilah rambu-rambu lalu lintas, gunakan helm bagi pengendara sepeda motor, serta kenakan sabuk pengaman bagi pengendara mobil. Ketaatan kita bersama dapat meminimalisir potensi kecelakaan dan menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di Jawa Tengah,” tegas Kombes Pol Artanto.

Selain itu, ia juga menekankan pentingnya kewaspadaan saat berkendara di musim penghujan. Kondisi jalan yang licin, genangan air, dan berkurangnya jarak pandang merupakan faktor-faktor yang dapat meningkatkan risiko kecelakaan.

Bacaan Lainnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *