Kasat hingga Kapolsek Jepara Resmi Diganti dalam Mutasi Jabatan Polres

Abah Sofyan

Sementara itu, Kapolsek Jepara Kota AKP Sri Retno Biyanti mendapat amanah baru sebagai Kasubbag Binops Bag Ops Polres Jepara. Posisinya kini digantikan AKP R. Aries Sulistiyono.

Kapolres Jepara AKBP Erick menegaskan bahwa rotasi jabatan merupakan bagian dari dinamika organisasi Polri sekaligus penyegaran.

Pejabat baru harus segera beradaptasi dengan lingkungan kerja, melanjutkan program yang sudah berjalan, dan membawa inovasi untuk meningkatkan kinerja. Pejabat lama, kami ucapkan terima kasih atas dedikasi yang diberikan di Polres Jepara,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

Mantan Kapolres Banjarnegara itu juga menekankan pentingnya kerja sama seluruh anggota dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif.

Tugas utama kita adalah melayani masyarakat. Berikan pelayanan terbaik dengan penuh tanggung jawab dan profesionalisme,” tegasnya.

Mutasi jabatan ini diharapkan membawa semangat baru serta memperkuat soliditas Polres Jepara dalam menghadapi tantangan ke depan.

Sumber Humas

(Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gravatar profile
  • Rating